Danrem 082/CPYJ Bersama Anggota TNI, PNS dan Persit Peringati Malam Nuzulul Qur’an

    Danrem 082/CPYJ Bersama Anggota TNI, PNS dan Persit Peringati Malam Nuzulul Qur’an

    MOJOKERTO , - Dalam rangka untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, Korem 082/CPYJ menyelenggarakan Peringatan Nuzulul Qur’an, 1444 H di Masjid Panglima Besar Sudirman, Asrama Korem 082/CPYJ, Mojokerto, Jawa Timur, Rabu (12/4/2023).

    Acara yang digelar setelah pelaksanaan Shalat Asar dan di lanjukan Shalat magrib berjamaah ini, sebagai bentuk pembinaan mental kepada prajurit Korem 082/CPYJ, untuk selalu meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Yang Maha Kuasa, Allah SWT.

    Dalam sambutannya, Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf Unang Sudargo, S.H., M.M selalu mengajak memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan yang maha kuasa, karena atas rahmat dan ridho-Nya kita masih diberi kekuatan dan kesehatan sehingga dapat menghadiri acara peringatan Nuzulul Qur'an tahun 1444 H dengan Tema *"Memaknai Ibadah Puasa Disiplin Diri dan Etos Kerja Prajurit TNI-AD".*

    Sholawat serta salam semoga senantiasa dilimpahkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW, yang telah membawa ajaran yang mulia untuk keselamatan dan kebahagiaan umat di dunia dan akhirat. 

    Nuzulul Qur'an merupakan peristiwa penting bagi kehidupan manusia dan merupakan mukjizat terbesar Nabi Muhammad SAW, karena Al-Qur'an merupakan petunjuk dan pedoman hidup bagi umat manusia.

    Peringatan Nuzulul Qur'an ini merupakan bentuk wujud syukur atas kebesaran Allah SWT karena malam Nuzulul Qur'an merupakan waktu dimana diturunkannya untuk pertama kali Al-Qur'an kepada Nabi Muhammad SAW tepatnya pada malam ke-17 Ramadhan.

    Bulan Ramadhan merupakan bulan yang sangat dimuliakan oleh umat islam dan juga bulan yang penuh Barokah, penuh pahala serta pengampunan dosa, selain itu bulan Ramadhan terdapat malam Lailatul Qodar, malam yang penuh berkah dan nilai kebaikannya lebih baik dari seribu bulan, keberkahan malam Lailatul Qodar ini berlipat - lipat karena hanya turun pada bulan suci Ramadhan saja, oleh karena itu sebagai umat islam harus senantiasa menggali Hikmah yang terkandung di dalamnya, sehingga dapat memantapkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT dalam menghadapi segala situasi yang terjadi di dunia ini. Ujar Kolonel Unang

    Saya mengajak kepada keluarga Korem 082/CPYJ, untuk meningkatkan kualitas dimensi keagamaan, yang Meliputi keyakinan, praktek agama, penghayatan pengetahuan agama serta pengamalan dan konsekuensi, sehingga mampu mewujudkan prajurit yang kuat, tangguh, profesional dan di cintai rakyat.imbuh Danrem

    Dilanjutkan ceramah Nuzulul Qur'an oleh Ustad Muhammad Zainuri, S.Pd.l

    Serta dilanjutkannya Pemberian santunan kepada anak yatim piatu oleh Danrem 082/CPYJ beserta Ibu Ketua Persit KCK Koorcab Rem 082 PD V/Brawijaya. (Penrem CPYJ).

    mojokerto
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Polres Mojokerto Salurkan Bantuan Sosial...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Pos Ramil Mojoanyar Aktif Dampingi...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Dispenad Nobatkan Pendam V/Brawijaya Sebagai Satuan Penerangan Terbaik Tahun 2024
    Apel Komandan Satuan Jajaran TNI Angkatan Udara 2024, Lanud Sultan Hasanuddin Terima Penghargaan Zona Integritas
    Kepala Bakamla RI Pimpin Makan Siang Bergizi Terhadap 2.500 siswa/i sekolah di seluruh Indonesia

    Tags